Bupati Batang Hari Berharap JMSI Mampu Menjadi Pelopor Pers yang Sehat

    Bupati Batang Hari Berharap JMSI Mampu Menjadi Pelopor Pers yang Sehat

    Batang Hari, Jambi – Bupati Batanghari, Muhammad Fadhil Arief mengapresiasi hadirnya Jaringan Media Siber Indonesia ( JMSI ) di Provinsi Jambi.

    Ia berharap, kehadiran JMSI dapat menjadi pelopor pers yang sehat, profesional, dan berkualitas.Hal itu disampaikannya saat menerima kunjungan pengurus dan anggota JMSI Jambi, Sabtu (09/4/2022).

    “Idealnya pers itu mampu mengontrol kebijakan, menjadi corong rakyat dalam menyuarakan kebenaran, dan dia berkontribusi positif terhadap pembangunan daerah. Semoga JMSI mampu menjadi pelopor pers yang sehat, profesional, dan berkualitas, ” ujarnya.

    Disampaikannya, di tengah kemajuan dan kemudahan teknologi informasi, Indonesia kerab digempur dengan berita hoax, oleh karenanya, Fadhil juga berharap JMSI dapat menjadi mitra strategis pemerintah dalam menangkal berita hoax.

    “Gara-gara kabar bohong orang bisa bertengkar, bisa terjadi selisih faham, dan banyak lagi dampak-dampak buruk akibat berita hoax, ” tuturnya.

    Fadhil juga berpesan, para pengusaha media siber (online) yang tergabung dalam JMSI, dalam menjalankan usaha media dapat mentaati UU pers dan Kode Etik Jurnalistik

    “Saya berharap media-media JMSI bekerja secara profesional, bersinergi dengan pemerintah dan terus mengawal jalannya pembangunan, ” tandasnya.

    (red)

    Batang Hari Jambi
    Randy Pratama

    Randy Pratama

    Artikel Sebelumnya

    Wabup Batang Hari Undang Tokoh Masyarakat...

    Artikel Berikutnya

    DPRD Batang Hari Minta Pemkab Fasilitasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Satgas Yonzipur 8/SMG Berhasil Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal di Perbatasan RI-Malaysia

    Ikuti Kami